Terang saja, posting ini hanya terlintas dan langsung dituliskan. Menyikapi keberadaan dunia lain, ini penting diketahui untuk kita sebagai makhluk ciptaan Allah SWT dan menyadari bahwa di dunia ini bukan kita saja makhluk-Nya, namun ada juga jin yang biasa disebut makhluk halus.
"Ah, itu kan makhluk lain, trus untuk apa kita tahu?", begitu mungkin pernyataan skeptis bila yang dibahas adalah makhluk halus. Yang jelas, saya juga dulu berpikiran seperti itu. Kita tidak mengganggu mereka jadi mereka juga tidak mengganggu kita. Yah, benar.. Tapi dari mana kita tahu bahwa mereka tidak mengganggu kita? Ayo?
Pengalaman tentang makhlus halus belum sampai dua tahun terakhir ini saya alami. Saya tidak melihat jin secara langsung, tapi dengan adanya kejadian itu, maka saya usahakan selalu sadar bahwa ada makhluk kasat mata yang ada di sekeliling kita dan mungkin sedang melihat apa yang kita lakukan.
Dulunya saya cuma sering mengeluh dan menganggap biasa hal yang terjadi pada saya, yakni gampang mengantuk. Pas kuliah sih tidak terlalu mengganggu ya, karena waktu fleksibel, nah lain halnya pas sudah bekerja, mulai mengganggu. Bahkan kadang sering khawatir bila akan melakukan hal yang penting, seperti presentasi, rapat, memonitor kondisi pabrik, dll. Sudah mencoba olahraga yang teratur, jaga pola makan, memonitor makanan apa yang saya makan, hingga akhirnya saya simpulkan bahwa mungkin sayanya yang tidak cocok jadi karyawan salah satunya karena keluhan ini.
Nah, di saat saya bertamu ke keluarga yang 'bisa' melihat makhluk halus di situlah saya sadar bahwa ada jin yang melekat di mataku. Antara percaya dan tidak percaya sih, tapi setelah mengingat keluhan sekian lama itu, akhirnya saya mulai percaya akan keberadaaan mereka dan tentunya mulai mawas diri untuk selalu mengingat-Nya.
Akhir kata, bila kita punya keluhan yang unik yang orang lain tidak alami misal gampang capek, tidak bisa gemuk, sering sakit perut, sering resah, dll.. Saya sarankan bertamulah ke orang pintar yang bisa melihat seperti itu. Karena pengobatan apa pun tentu tidak akan memberikan hasil kalau keluhan itu ternyata bukan fisik tapi dari alam lain yang mengganggu kita..
Wallahu a'lam..